• Post author:
  • Reading time:2 mins read

Atasi Kunci Pintu Macet – Terjebak di dalam rumah, karena pintu macet dan tersangkut pastinya menimbulkan rasa jengkel.  Pasti sebagian dari kamu pernah mengalami kejadian tersebut? Apalagi, saat kamu sedang terburu-buru.

Namun, apabila kamu mengalami hal ini, jangan panik. Anda bisa mengatasinya dengan beberapa cara berikut ini. Simak penjelasannya hingga selesai!

1. Mengolesi Oli

Punya oli dirumah, kan? Nah, atasilah masalah kunci pintu yang macet menggunakan oli. Cara ini terbilang sederhana dan mudah dilakukan. Pertama, buka pada bagian kap mesin pada kunci rumah. Kemudian, teteskan oli.

2. Penjepit Kertas

Penjepit kertas ternyata multifungsi, lho. Kamu bisa gunakan ini untuk mengatasi  pintu kamar macet dan tidak bisa dibuka.  Pertama kamu masukkan ujung penjepit kertas ke dalam lubang pintu atau bagian kenopnya. Setelah itu, pukul dengan perlahan dan terukur, agar pintu dapat terbuka kembali.

3. Jepit Rambut Kawat

Selanjutnya, kamu bisa manfaatkan jepit rambut kawat untuk membuka kunci pintu yang macet dengan mudah. Namun, cara ini akan bekerja pada jenis kunci latchbolt. Caranya, bentuklah menjadi sebuah pengait. Kemudian, masukkan kawat ke dalam celah yang ada di antara kusen dan tepi pintu. Terakhir, tarik gantungan tadi ke posisi terbuka, maka kunci pintu kayu akan terbuka.

4. Putar Kenop dan Kunci Bersamaan

Putarlah kenop dan kunci secara bersamaan. Kamu harus melakukannya dengan sangat hati-hati, karena cara ini berisiko membuat kenop atau kunci menjadi patah. Jangan dipaksa apabila dapat merusak kenop atau kunci. Lebih baik mencari cara lainnya.

5. Pakai Obeng

Terakhir, kamu bisa menggunakan obeng untuk mengatasi kunci pintu yang macet. Caranya: Lepas sekrup di sisi dalam kunci pada handle pintu. Kemudian, Ganti kunci lama dengan kunci baru, dengan ukuran yang sama seperti kunci sebelumnya. Lalu, Pasang kunci yang baru dengan cara memasukkan batang besi pada posisi lubang handle, lalu pasang sekrup-sekrup di badan kunci. Aplikasikan handle kunci kembali dengan cara disekrup, pada posisi lubang yang sudah tersedia.

Demikianlah cara atasi kunci pintu yang macet. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.

Leave a Reply