• Post author:
  • Reading time:2 mins read

Gambar Taman Bunga – Ingin menghadirkan tanam bunga di rumah, tapi bingung desainnya seperti apa? Simak penjelasan berikut ini!

Semua jenis bunga tidak bisa dikombinasikan dengan jenis bunga lainnya. Oleh karena itu, sebelum mulai menanam jenis bunga, tentukan dulu konsep desain taman bunga yang akan dibuat.

Setelah konsep sudah selesai, baru Anda bisa meletakkan bunga yang sesuai dengan konsep tersebut. Nah, kali ini saya akan memberikan beberapa gambar taman bunga yang bisa Anda tiru dirumah!

1. Sekumpulan Bunga Berumur Panjang

Anda bisa menghadirkan taman dengan jenis bunga yang berumur panjang. Bunga jenis ini biasanya memiliki umur lebih dari 2 tahun. Seperti bunga mawar, gazania, lili, dahlia, dan lain-lain. Agar taman lebih menarik, Anda bisa membuat petak berkelok-kelok. Apabila ada petak yang belum ditanami bunga, bisa ditanami rumput hias terlebih dahulu.

2. Taman Bunga Tema Rustic

Anda bisa membuat taman bunga dengan meletakkan beberapa kursi kayu ditengah taman untuk berkumpul. Kursi-kursi inilah yang membuat taman terkesan rustic. Dengan adanya kursi ini kamu juga bisa bersantai dan menghabiskan waktu bersama keluarga sambil menikmati suasana taman. Siapkan juga camilan dan minumam agar lebih menyenangkan.

3. Taman Di Balkon

Anda bisa menyulap balkon menjadi taman, lho. Jadi, jangan khawatir apabila tidak mempunyai pekarangan rumah. Buatlah taman dengan bunga yang dalam pot. Susunlah dengan rapi dibagian pojok balkon. Selain itu, Anda juga bisa meletakkannya di 1 sisi dinding balkon dengan susun vertikal yang menarik. Dengan begitu, balkon Anda akan terlihat lebih menarik dan unik.

4. Dikombinasikan dengan Kerikil

Anda bisa  menghadirkan taman mini dipekarangan depan rumah. Buatlah petak dengan bentuk yang melengkung pada sisi pojoknya. Kemudian, tanamilah bunga hias yang sesuai dengan kesukaan Anda. Tambahkan juga kerikil pada petak yang tidak ditanami bunga. Kerikil ini akan membuat taman semakin indah.

5. Petak dari Susunan Batu

Desain taman bunga dengan menggunakan batu juga tak kalah menarik. Batu ini berfungsi untuk pembatas antar bunga. Pada petak tersebut, tanamlah bunga yang berwarna-warni. Tambahkan juga rumput hias disekitar batu agar lebih terlihat asri.

Demikianlah gambar taman bunga yang bisa Anda tiru di rumah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.

Leave a Reply