• Post author:
  • Reading time:3 mins read

Meja Rias Minimalis – Suka make up? Kamu wajib miliki meja rias. Furnitur ini menjadi favorit yang suka berdandan, tidak heran jika orang yang menghabiskan waktu berjam-jam di meja rias.

Nah, kalau saat ini kamu sedang mencari meja rias minimalis, berikut inspirasi dan rekomendasi meja rias minimalis kekinian. Pastinya, model meja rias ini multifungsi dan juga space-saving untuk di kamar atau dressing room kamu. Intip, yuk!

1. Meja Gaya Minimalis Simpel

sumber: pinterest-decorpad.com

Tak hanya wanita, priapun juga membutuhkan meja rias untuk menjaga penampilan. Pilih meja rias yang multifungsi dengan tampilan minimalis. Jika ingin tatanan yang lebih space-saving, buatlah meja rias built-in di salah satu sudut kamar, seperti inspirasi di atas.

Furnitur built-in ini bersifat permanen. Namun, kamu juga bisa memilih model loose yang bisa dipindah-pindah. Meja rias ini sudah dilengkapi dengan  laci, kabinet kecil, rak tarik yang praktis dan space-saving di belakang cermin.

2. Meja Rias ala Eropa

sumber: pinterest-macys.com

Suka gaya klasik? kamu bisa pilih meja rias ala Eropa. Meja rias gaya eropa ini memiliki desain dengan berbagai aksen lekukan dan ukiran, serta penggunaan kenop manis pada bagian laci.  Memiliki desain yang unik dan multifungsi dengan warna putih yang menawan. Tak kalah menariknya, cermin yang luas membuat kamu makin nyaman saat berias.

3. Meja Rias ala Japandi

sumber : pinterest (Zex)

Kalau kamu suka gaya japandi, bisa hadirkan meja rias model ala japandi di kamarmu. Model meja rias ini tak kalah menariknya dengan meja rias minimalis lainnya. Lengkap dengan meja dan cermin, meja rias ini berwarna cokelat natural yang membawa nuansa alam menenangkan.

Desain meja dengan aksen lekukan yang lembut ini membuatnya semakin cantik. Meja rias multifungsi dengan 1 laci di depan dan permukaan meja yang luas. Dilengkapi dengan tempat menyimpan kuas make up dan cermin miniamlis.

4. Meja Rias + Lampu Rias

sumber: Pinterest (Jennifer O’Toole)

Lampu hias pada meja rias sangat penting, tidak hanya sebagai dekorasi, lampu hias ini agar saat berdandan kamu bisa mengaplikasikan riasan wajah dengan lebih jelas. Apalagi, kalau kamar kamu cenderung lebih gelap, jadi sebaiknya melengkapi meja rias dengan lampu agar pencahayaan tetap nyaman.

Ada meja rias yang dikelilingi dengan lampu , namun ada juga yang hanya 1 lampu saja. Ini tergantung dengan kesukaan kamu. Tempatkan di tengah atau di sudut kamar. Dijamin, sesi berdandan kamu jadi makin asyik!

Demikianlah meja rias minimalis yang wajib kamu miliki. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu.

Leave a Reply